Kontak WhatsApp
+62895353010007
Apa yang di maksud dengan BIOS? BIOS merupakan singkatan dari Basic Input Output System yaitu sarana penampungan atau penyimpanan perintah internal command yang telah dibuat oleh perusahaan komputer. BIOS adalah perangkat instruksi elektronik yang digunakan komputer untuk memulai sistem operasi. BIOS terletak di dalam chip komputer dan dirancang dengan cara yang melindungi dari kegagalan disk.
Apa Fungsi Bios? BIOS berfungsi untuk memberikan perintah/ instruksi power-on self test (POST). Bios akan memastikan bahwa komputer memiliki semua bagian yang diperlukan dan fungsi yang diperlukan untuk mulai startup, seperti penggunaan memori, keyboard dan bagian lain. Jika kesalahan yang terdeteksi pada saat tes, BIOS memerintahkan komputer untuk memberikan kode yang mengungkapkan masalah. Kode Kesalahan biasanya serangkaian beep terdengar lama setelah startup.
Mereset Bios
Ada dua cara yang dapat Anda lakukan untuk mereset setting BIOS menjadi default.
Semua pc desktop pasti ada yang namanya jumper cmos dan biasanya berdekatan dengan battery cmos, jumper cmos terdapat tiga pin dan jumper akan berhubungan antara pin yang ditengah dengan salah satu pin yang lain. Lepaskan jumper kemudian pasang antara pin yang ditengah dengan pin lain yang berlawanan. Misalnya saat awal pin yang tengah berhubungan dengan pin sebelah kiri, maka lepas jumper dan pasang jumper antara pin yang ditengah dan pin sebelah kanan. Setelah itu tunggu beberapa saat kemudian kembalikan lagi pada kondisi semula.
Yang kedua ini termasuk cara yang mudah, Anda hanya melepas battery cmos selama kurang lebih 10 menit-an kemudian pasang kembali. fungsi dari melepas dan memasang kembali yaitu menjadikan settingan bios anda kembali seperti semula atau dengan kata lain default dari pabrik bawaan.
Comments are closed